Sumber Youtube : Awan Kai News
Resmi : Crunchyroll
Kami telah menerima bocoran secara resmi mengenai Boruto episode 187 sampai 189. Dimana kali ini bocoran sesuai dengan majalah Animedia dari Jepang. Bocoran telah dibagikan oleh akun twitter Organic Dinosaur. Dengan bocoran ini, kita bisa mengetahui lebih akurat dari prediksi menurut manga sebelumnya.
Lalu bagaimana bocoran resmi alurnya antara lain :
1. Anime Boruto Episode 187 berjudul "Karma" rilis pada 21 Februari) episode ini digarap Studio Hanjin, jadi lagi lagi akan ada sedikit perbedaan animasi diepisode ini.
Ringkasan ini awalnya diterbitkan di Majalah Animedia.
Segera setelah Boruto dan rekan satu timnya menyelesaikan pertempuran mereka melawan Ao, Kashin Koji anggota 'Kara' muncul di depan mereka. Boruto dan yang lainnya, kemudian gerakan mereka dibatasi oleh fuinjutsu Koji. Agar berhasil menjalankan misinya, Koji berusaha membunuh semuanya.
Namun, Sarutobi Konohamaru berhasil menghalau jutsu tersebut dan langsung terjun ke pertarungan satu lawan satu melawannya.
Meskipun melepaskan Rasengan sebagai kartu andalan, jutsu Konohamaru digagalkan oleh Rasengan lain. Untuk beberapa alasan, Koji juga bisa menggunakan Rasengan untuk melawannya. Konohamaru bingung karena hanya sejumlah orang yang dapat menggunakannya dalam pertempuran. Karena serangan Koji, Konohamaru terpojok dan dipaksa ke dalam situasi putus asa.
Saat Boruto menyaksikan krisis ini berlangsung, fenomena aneh tiba-tiba terjadi dengan segel yang ada di telapak tangannya.
Kesimpulannya, episode ini akan mengadaptasi manga chapter 23. Dimana Boruto dan lainnya akan berhadapan dengan Kashin Koji, dan rupanya Karma Boruto akan aktif diepisode ini.
2. Anime Boruto Episode 188 Berjudul “Terbangun" (Siaran 28 Februari), episode ini digarap Studio Hotline. Tentu saja pengalaman dari sebelumnya, akan ada sedikit perbedaan animasi yang mencolok disini.
Ringkasan ini pertama kali diterbitkan di Majalah Animedia.
Sesuatu telah terjadi pada tubuh Boruto, Kashin Koji yang telah mundur untuk sementara, sepertinya memiliki ketertarikan pada fenomena aneh yang baru saja terjadi pada Boruto juga. Tetapi bagaimanapun, Boruto dan rekan satu timnya mampu mengatasi situasi buruk mereka. Ketika mereka berada di tengah-tengah kembali ke desa, Boruto dan yang lainnya kebetulan bertemu dengan seorang bocah lelaki misterius yang tidak sadar bernama Kawaki. Karena bocah yang pingsan juga tampaknya memiliki segel aneh yang sama, tepat di telapak tangannya dengan yang dimiliki Boruto, mereka menjadi penasaran tentang Kawaki dan tertarik untuk mempelajari lebih lanjut tentang latar belakangnya. Tetapi ketika Kawaki terbangun, dia secara terbuka memusuhi Boruto dan rekan satu timnya. Keadaan kemudian berkembang menjadi situasi sensitif. Secara mendadak dan meski bingung dengan apa yang terjadi. Boruto memamerkan segel yang ada di telapak tangannya. Kawaki kemudian menjawab bahwa segel itu disebut 'Karma'.
Kesimpulannya, episode ini mengadaptasi manga chapter 24, dimana akan ada pertemuan antara Kawaki dan Boruto. Apakah diepisode ini akan mengadaptasi trailer Kawaki sebelumnya? atau murni mengikuti Manga? masih menjadi misteri.
Pasalnya jika menurut Manga, boruto awalnya tidak bertarung melawan Kawaki, tetapi diversi Trailer tampak Boruto dan Kawaki sempat bertarung. Pastinya adegan Trailer juga bagian dari promosi, dan jika adegan itu tidak ada di Anime, itu juga hal yang wajar dan bisa dimaklumi.
3. Anime Boruto Anime Episode 189 Berjudul "Resonansi" (Siaran 7 Maret 2021), episode ini tentu di garap Studio Pierrot, dimana Animasi akan sebaik biasanya. Pastinya alasannya karena disini akan ada banyak adegan pertarungan.
Ringkasan ini pertama kali diterbitkan di Majalah Animedia.
Kawaki disebut sebagai 'Wadah' oleh seseorang bernama Garou anggota luar dari 'Kara', yang ditugaskan untuk mencoba membawa pulang Kawaki bersamanya. Maka, Kawaki dan Garou mulai bertarung satu sama lain. Seluruh tubuh Garou telah dimodifikasi, dan dilengkapi dengan berbagai alat ninja ilmiah untuk bertempur.
Kawaki melawannya dengan memanipulasi lengannya sendiri menjadi berbagai bentuk dan ukuran, yang merupakan kemampuan yang dia kuasai dengan baik. Boruto dan yang lain benar-benar tercengang saat mereka menatap pertempuran yang sedang berlangsung di depan mereka. Saat pertempuran sengit berlanjut, Kawaki mulai kelelahan dan akhirnya kewalahan. Pada akhirnya, Garou berhasil menangkapnya. Tapi pada saat itu, ada sesuatu terjadi pada tubuh Kawaki. Dan sebagai tambahan, fenomena aneh terjadi di dalam tubuh Boruto sekali lagi Sepertinya Kawaki beresonansi dengan Boruto.
Episode ini mengadaptasi chapter 25, dan disinilah Garou akan mati dibunuh Kawaki. Tentu saja jika menurut Manga, Diakhir episode Kawaki akan pingsan dan Boruto berniat membawa Kawaki ke desa Konoha.
0 Comments