Crunchyroll.com |
Helo Boruto Lovers, Kali ini Saya akan membahas mengenai Uchiha Shin, Kenapa Uchiha Shin Tidak Menggunakan Izanagi ? Padahal Shin sudah sampai ke level Mangekyou Sharingan. Artikel berisi teori atau prediksi dan jika kalian tidak menyukai sebuah teori, silahkan skip artikel ini !
Dukung Youtube Kami di :
Uchiha Shin adalah karakter antagonis yang sangat misterius. Shin adalah hasil eksperimen kloning dari Orochimaru yang kemudian kabur dan muncul lagi, dengan mengatasnamakan Shin Uchiha yang aslinya dia bukan berasal dari klan Uchiha. Shin muncul lalu mengincar Sarada dan juga ingin membunuh Sasuke yang dianggap sebagai aib dari klan Uchiha. Itulah asal-usul Shin yang selalu mengagung-agungkan sosok Itachi Uchiha.
Yang menjadi pertanyaan disini, mengapa Uchiha Shin tidak menggunakan Izanagi saat dia bertarung melawan Naruto, Sasuke dan kawan-kawan?
Terlebih dahulu kita ingat-ingat apa itu Izanagi? Izanagi adalah genjutsu yang dilemparkan pada pengguna dan merupakan genjutsu terkuat di antara jenis genjutsu yang lain. Ketika diaktifkan, pengguna menghilangkan batas-batas antara realitas dan ilusi dalam diri mereka. Teknik ini biasanya digunakan hanya pada situasi yang paling mengerikan, seperti setelah Sharingan dengan Izanagi yang digunakan melebihi batas, mata akan menjadi tak berdaya dan diberikan ganjaran berupa buta permanen. Oleh sebab itu, Uchiha menyebut Izanagi sebagai jutsu terlarang.
Danzo Shimura, dalam upaya untuk membuat penggunaan praktis dari teknik ini, memiliki sepuluh Sharingan yang ditanamkan ke lengan kanannya. Untuk menggunakan Izanagi secara maksimal, pengguna juga harus memiliki sifat-sifat genetik dari Klan Senju, yang juga keturunan dari Petapa. Danzo memiliki beberapa DNA Hashirama Senju yang ditransplantasikan ke lengannya, yang dapat memperpanjang waktu Izanagi selama satu menit. Namun, karena Danzo bukan Uchiha, tingkat chakra nya turun secara drastis setiap kali Sharingan baru digunakan untuk mengaktifkan teknik ini. Dengan teknik ini Danzo membuat Sasuke sedikit kerepotan karena Danzo dapat berkali-kali hidup setelah serangan telak Sasuke.
Disinilah kita akan heran, mengapa Uchiha Shin tidak menggunakan Izanagi? Malah Uchiha Shin mengorbankan anaknya untuk bisa bertahan hidup? Lalu disini yang kita bahas sebuah teori, mengapa Shin tidak menggunakan Izanagi :
1. Uchiha Shin Menghormati Uchiha
Seperti yang kita ketahui, bahwa Mata yang berada di lengan Shin adalah mata asli klan Uchiha. Mata tersebut diperoleh saat Itachi membantai seluruh klan Uchiha. Jika Shin menggunakan Izanagi, mata Uchiha tersebut akan mengalami kebutaan permanen, dan tentunya Shin yang sangat menghormati Itachi dan klan Uchiha, tidak akan sampai hati melakukannya. Kemungkinan nomer satu ini, adalah kemungkinan yang sangat kecil.
2. Uchiha Shin Belum Mati
Seperti yang kita ketahui, bahwa serangan yang dilancarkan Naruto, Sasuke, dan Sakura belum bisa membuat Shin mati seketika. Shin masih bisa bertahan hidup, bahkan ketika akhir episode tampak Shin masih hidup walaupun tertusuk senjata kloningnya sendiri. Sedangkan Izanagi jutsu yang digunakan untuk keadaan terdesak dan ketika kematian tidak bisa dihindari lagi. Seperti saat Obito melawan Conan, atau Danzo melawan Sasuke.
3. Uchiha Shin Tidak Bisa Menggunakan Izanagi
Izanagi adalah teknik terlarang klan Uchiha, dan sekaligus teknik rahasia. Hanya orang tertentu yang bisa menggunakan teknik Izanagi. Danzo yang merupakan petinggi di Desa Konoha akan mempunyai akses dengan mudah untuk mempelajari Izanagi. Sedangkan Itachi yang juga mengetahui banyak jutsu terlarang tidak mengherankan jika Itachi menguasai Izanagi dan Izanami. Berbeda dengan Shin, Shin tidak menggunakan Izanagi bisa jadi karena Shin memang tidak tahu rahasia menggunakan teknik Izanagi. Namun jika Shin menunjukkan Izanagi, tetap akan sulit untuk melawan Naruto dan Sasuke seorang diri, apalagi kloning Shin menghianatinya.
Itulah tiga prediksi kami mengenai Uchiha Shin yang tidak menggunakan kemampuan Izanagi saat melawan Naruto dan Sasuke di awal Anime Boruto. Nah bagi kalian yang ingin berpendapat lain silahkan tinggalkan komentar dibawah ini.
0 Comments